review dan spesifikasi Nokia C1-00

kini Nokia hadir dengan ponsel kelas low-level, menghadirkan C1-00, sebuah ponsel dengan desain batang masih mengacu pada desain ponsel tradisional. C1-00 dibekali dengan dukungan dual SIM Card, dapat digunakan untuk dua operator GSM sekaligus. hadir dengan warna-warna yang mencolok, berapa harga Nokia C1-00? Nokia C1-00 dibanderol dalam kisaran harga 300 ribuan, dan rermi beredar dipasaran ponsel Indonesia pada pertengahan bulan September 2010.

Desain Nokia C1-00
Nokia C1-00 berdimensi panjang 107.1 mm, lebar 45 mm, tebal 15 mm dan berat 72.9 gram. body terbuat dari bahan plastik, memang sangat
ringan sekali saat menggengam dan mengantongi ponsel ini. bentuk fisiknya sangat sederhana sekali, mencerminkan sebuah HP low-level. dalam peluncurannya, Nokia C1-00 tersedia dalam pilihan warna: medium blue, red, light gray, sea green. secara desain, Nokia C1 sangat atraktif dan begitu menawan (untuk beberapa varian warna).

Keypad Nokia C1
Nokia C1-00 memiliki desain keypad tersusun empat baris, layaknya ponsel batang pada umumnya. desain tombol D-padnya sangat nyaman untuk navigasi, juga tombol-tombol keypad terbuat dari karet yang empuk dan nyaman saat digunakan. Nokia C1-00 benar-benar menghadirkan sebuah kenyamanan dalam pengetikan dan bernavigasi cepat. fitur lampu senter dapat berfungsi dengan menekan tombol D-pad arah atas sebanyak dua kali.

Multimedia
Nokia C1-0 tidak memiliki fitur multimedia, hanya ada satu fitur semacam itu yaitu penerima radio FM stereo. pengunaan fitur radionya juga sederhana sekali, tampilan dan setingan tidak ada yang istimewanya. mendengarkan radio dengan speaker internal C1 juga tidak begitu menakjubkan, karena memang bukan speaker stereo, namun cukup kenceng suara yang dihasilkannya.

Display
display Nokia C1-00 berjenis TFT 65.000 warna beresolusi 128 x 160 piksel dan berukuran 1.8 inchi. kualitas display sangat menawan,warna yang dihasilkan cukup tajam tidak pudar, sayang ukuran display dan resolusi kecil. juga saat pemakaian diluar ruangan, display C1-00 sangat mengesankan meski terkena cahaya matahari namun masih dapat dilihat dengan jelas tanpa harus menutupi dengan tangan.

Sistem Nokia C1
Masih mengandalkan Symbian, Nokia C1-00 beroperasi dengan sistem 30. Menu utama memiliki dua desain berbeda, seperti menu ponsel Nokia lainnya. Yang menarik dari ponsel ini adalah adanya dukungan dual sim, pengguna dapat menggunakan dua kartu GSM sekaligus. Indikator Pin aktif dapat diketahui pada tampilan homescreennya. Saat pengoperasian, navigasi Nokia C1-00 ini sangat responsive, penjelajahan menu-menu juga cepat, namun kadang juga agak telat. Secara menu, C1-00 merupakan sebuah handphone yang benar-benar sederhana, tidak banyak fitur yang menonjol, hanya terdapat fitur Game, FM Radio, dan Organizer.

Review hp Nokia C1 nya sudah. Apa lagi ya..... Hmmmm........ Oh ya! Hampir lupa! Spesifikasi hand phone Nokia C1 nya! Hehehe..... Sudah jangan basa-basi. Langsung saja kita simak spesifikasinya ponsel Nokia C1-00:

Jaringan: GSM 900 / 1800 - SIM 1, GSM 900 / 1800 - SIM 2; Dimensi: 107.1 x 45 x 15 mm, 63 cc, berat 72.9 gram; Display: TFT, 65K warna, resolusi 128 x 160 piksel, 1.8 inchi; Suara: Dering MP3 dengan getaran, Speakerphone; Memory Phonebook: 500 entrian; Pengolah Pesan: SMS; Fitur: FM Radio, Games, Dual SIM (no dual standby), Flashlight (lampu senter), Organizer, T9; Pilihan warna: Medium Blue, Red, Light Gray, Sea Green; Baterai: Standar baterai, Li-Ion 1020 (BL-5C), waktu siaga hingga 1152 jam, waktu bicara hingga 13 jam.

Sekian dari saya dari review dan spesifikasi Nokia C1-00. Nantikan review dan spesifikasi ponsel lainnya hanya di Komeletek.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar