Review Software: Easy Timer

Review Software: Easy TimerInfo Komputer kali ini akan memberikan sebuah review software yang mungkin cukup berguna bagi anda yang sangat sibuk, ingin membatasi waktu bermain internet di komputer, bangun dari tidur siang, atau anda ingin mendapatkan peringatan di komputer anda. Memiliki sebuah software alarm di komputer adalah ide yang tidak buruk. Salah satu software timer/alarm gratis terbaik (versi kami) adalah Easy Timer.

Easy Timer adalah software yang sangat mudah digunakan dan simpel. Tampilannya juga sederhana dan warnanya bisa disesuaikan dengan desktop/keinginan anda. Anda juga bisa mengatur jenis suara alarm yang bisa dipilih dari 35 lebih suara default dan anda bisa juga memilih dari komputer anda (hanya dalam format wav). Untuk mengaturnya, cukup klik kanan pada jam dan klik ‘Open settings’.

Cara mensetel alarmnya sangat mudah. Tinggal klik kanan pada jam dan klik ‘Set Alarm’, isi berapa menit di ‘Countdown’ Jika anda ingin menggunakan penghitung waktu mundur. Atau di ‘Time’ untuk menghitung berdasarkan jam dan menit.

Review Software: Easy TimerJamnya menampilkan semua informasi yang diperlukan seperti waktu saat ini, waktu alarm dan kemajuan alarm. Ini dirancang sebagai solusi cepat dan mudah untuk mengingatkan Anda untuk acara mendatang atau hanya sebagai jam desktop yang bagus.

Software ini adalah freeware (gratis!) dengan ukuran 209 KB dalam format .zip. Sala satu kelebihan alarm ini adalah portable. Jadi, anda tidak perlu menginstal software ini. Langsung buka dan pakai aja! Tapi, untuk mendapatkan fitur yang lebih lengkap lagi seperti dukungan penuh transparansi, membangunkan komputer di alarm, Gunakan MP3, WMA, Ogg sebagai suara alarm, mulai tindakan setelah alarm, tampilan mundur pada jam, mengelola pengaturan dengan preset. Anda bisa membeli ‘Easy Timer Plus’ dengan harga hanya $12.95.

Untuk mendownload software Easy Timer secara gratis ini anda bisa mengklik link dibawah ini:

DOWNLOAD Easy Timer

Tidak ada komentar:

Posting Komentar