‘Membongkar’ isi Microsoft Office 2010

Microsoft Office Professional Plus 2010Pasti anda sudah kenal dengan software Microsoft Office 2010? Atau mungkin anda sudah menginstalnya? Microsoft Office 2010 adalah software wajib keluaran Microsoft yang harus dimiliki komputer berbasis Windows. Dengan software ini kita sudah bisa melakukan hampir apa saja dengan isi paketnya. Tapi sebagian dari anda pasti hanya tahu fungsi Microsoft Office Word 2010 saja. Lalu apa fungsi semua isi paket Microsoft Office 2010? Kita ‘bongkar’ saja seluruh isi Microsoft Office Professional Plus 2010 (paket saya). Langsung saja kita simak yang pertama:

1. Microsoft Office Word 2010

Bagi anda yang telah memasang Microsoft Office 2010 pasti sudah mengenal apa fungsi dari Microsoft Office Word 2010. Ya! Software ini biasa digunakan untuk membuat dokumen dan membuatnya terlihat lebih profesional juga memudahkan untuk men’share’ ke rekan kerja anda. Bila anda ingin membuat tugas, makalah, surat, laporan, dll gunakanlah Microsoft Office Word 2010 karena software ini memiliki banyak fitur yang memudahkan, mempercepat, dan memperindah hasil kerja anda.

2. Microsoft Office Excel 2010

Bagi anda yang berkecimpung dibidang statistik, analisis, dan akuntansi pasti telah mengenal apa itu Microsoft Office Excel 2010. Microsoft Office Excel 2010 adalah software yang digunakan untuk dibidang statistik, kalkulasi, dan analisis seperti membuat tabel, diagram, melakukan berbagai penghitungan, pengurutan data, dan memvisualisasikannya. Microsoft Office Excel 2010 adalah software statistika yang paling sempurna dan canggih (menurut kami) karena tersedia berbagai rumus/formula untuk memudahkan anda dalam melakukan penghitungan, berbagai model charts/diagram yang bisa disesuaikan dan cara penggunaannya yang mudah, fitur untuk membuat dan mendesain tabel, dan berbagai fitur canggih lainnya. Selain itu, anda juga dapat men’share’ hasil kerja anda ke teman kerja anda dengan mudah melalui Microsoft SharePoint Workspace 2010 dan SkyDrive.

3. Microsoft Office PowerPoint 2010

Bagi anda yang akan melakukan presentasi dan membuat slide show anda bisa menggunakan Microsoft Office PowerPoint 2010. Dengan Microsoft Office PowerPoint 2010, anda bisa membuat presentasi dalam bentuk slide show beranimasi dan bertransisi sehingga hasil presentasi anda terlihat lebih dinamis. Selain itu juga anda dapat menggunakan berbagai macam desain slide yang tersedia di softwarenya maupun dari office.com sehingga pekerjaan anda akan lebih cepat selesai. Anda juga dapat men’share’ hasil kerja anda ke teman kerja anda dengan mudah dan cepat.

4. Microsoft Office OneNote 2010

Ini adalah software terfavorit kami untuk mengolah beberapa data untuk membuat sebuah artikel blog dan sebagai pengingat/to do list yang terbaik bagi kami. Microsoft Office OneNote 2010 berfungsi untuk membuat buku harian (seperti blog tapi offline), catatan, agenda, to do list, membuat meeting, dan mensharenya. Anda dapat mensimpan dan mengelola semua catatan anda dalam beberapa notebook dan beberapa segmen. Selain itu, anda juga bisa menyalin tulisan di gambar, menulis dengan pensil khusus di layar sentuh, dan masih banyak lagi fitur-fitur canggih untuk membuat catatan anda menjadi lebih profesional.

5. Microsoft InfoPath 2010

Microsoft InfoPath 2010 biasa digunakan untuk membuat formulir untuk website, blog, email, atau pengguna Microsoft InfoPath 2010 sendiri. Anda juga bisa mempublikasikan formulir, mendesain formulir agar lebih menarik, mengelola formulir, dan menerima data dari hasil pengisian formulir.

6. Microsoft Outlook 2010

Microsoft Outlook 2010 adalah software yang digunakan untuk mengelola email. Anda bisa menerima dan mengirim email, mengatur kontak, jadwal, dan tugas, dan merekam aktivitas anda dengan cepat dan mudah.

7. Microsoft Access 2010

Microsoft Access 2010 digunakan untuk membuat dan mengelola database. Software ini mirip seperti Microsoft Excel 2010 tapi Microsoft Access 2010 digunakan untuk membuat database yang lebih rumit.

8. Microsoft Publisher 2010

Microsoft Publisher 2010 digunakan untuk membuat publikasi dan materi penjualan berkualitas seperti profesional, seperti newsletter dan brosur. Tampilannya yang simpel dan fiturnya yang lengkap akan semakin mempermudah dan mempercepat pekerjaan anda juga hasil publikasi anda akan tampak lebih profesional.

9. Microsoft SharePoint Workspace 2010

Microsoft SharePoint Workspace 2010 digunakan untuk anda yang memiliki sebuah grup yang sedang membuat sesuatu secara bersamaan. Anda bisa membuat sesuatu secara bersamaan dengan rekan kerja anda.

Itulah semua fungsi secara umum yang ada di Microsoft Office Professional Plus 2010. Semoga bermanfaat, gunakan semuanya dengan baik dan benar, dan Tetap Semangat! Open-mouthed smile

 

KOMeleTEK by HdSB (Hedi Sasrawan Blog) Smile

26 komentar:

  1. Saya punya rekomendasi untuk Anda tentang produk pensil terbaik untuk anak! Yaitu Staedtler Pensil Terbaik Untuk Anak, baca artikelnya di http://renseo.blogspot.com/2016/08/Staedtler-Pensil-Terbaik-Untuk-Anak.html

    BalasHapus
  2. Keren juga isinya ^_^.

    Tapi anda juga jangan sampai bisa ketinggalan info tentang Berita Teknologi karena nanti pasti kamu dibilang kudet hehe....

    BalasHapus
  3. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  4. wahh sumpah lengkap sekali gan,izin share ya http://gluunews.blogspot.co.id/2017/10/cara-terampuh-menghilangkan-komedo.html?m=1

    BalasHapus
  5. Terimakasih Artikelnya Sangat Bermanfaat
    Y-Mobile4

    BalasHapus
  6. Oh jadi itu isi Microsoft Office 2010.
    ilmuibuhamil.info

    BalasHapus