Penerus iPad Mini Menggunakan Retina Display?

Penerus iPad Mini Menggunakan Retina DisplayBelum sampai sebulan di pasaran, rumor tentang sekuel iPad mini telah muncul. Menurut sumber industri Taiwan, tablet mini Apple itu dikabarkan akan mengusung layar dengan resolusi lebih tinggi dibanding versi iPad mini saat ini.

Sumber itu tidak mengungkapkan secara spesifik mengenai teknologi layar yang akan digunakan Apple untuk versi terbaru iPad mini nanti. Namun pengamat pasar mengatakan, jika merunut kebelakang seperti yang terjadi pada seri iPhone dan iPad 9,7 inci, teknologi Retina Display untuk meningkatkan resolusi layar sangat mungkin dilakukan oleh Apple.

Itu berarti, jika iPad mini menggunakan teknologi Retina Display Apple saat ini, tablet itu akan memiliki resolusi 2058 x 1536 (326 ppi). Seperti diketahui, Apple baru saja mengumumkan iPad mini pada 23 Oktober dan merilis tablet itu awal bulan Desember. Tablet dengan layar 7,9 inci itu memiliki resolusi 1024 x 768 (163 ppi) dan mengusung sistem operasi terbaru Apple iOS 6.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar