Review Opera Web Browser, web browser tercepat di dunia

Halo pembaca setia KOMeleTEK? Apa kabar? Semoga kalian
baik-baik saja karena saya akan mereview Opera Web Browser, web browser yang
diklaim akan menjadi web browser tercepat di dunia. Versi Opera yang saya
gunakan adalah versi 11.01 PC. Jadi langsung saja kita ke TKP!!!!!!

Apa Itu Opera?
Opera adalah web browser yang dapat di download secara gratis buatan Opera Software ASA. Proyek
pengembangan web browser yang memiliki jumlah pengguna sekitar 170 Jutaan ini
didanai dan dibuat oleh para relawan dan donatur. Opera mampu mengakses
internet dengan cukup cepat walaupun dengan kecepatan koneksi rendah atau di
area hotspot (Wifi) yang lagi penuh. Jadi maksud Opera di sini bukan sebuah
pertunjukan seperti OVJ (Opera van Java). Hehehe......
Tampilan
Opera Web Browser memiliki tampilan mirip seperti Google
Chrome dan Internet Explorer 9. Bedanya tombol optionnya Opera di sebelah Kiri
dan tampilannya tidak sesimple Chrome dan IE9 berikut adalah perbandingan tampilan
Opera, IE9, dan Chrome:
Tampilan Opera juga bisa diatur sesuai keinginan kita.
Penempatan tab, ukuran tab, toolbar, panel menu, dan penempatan tab bisa diubah
sesuai keinginan kita layaknya windows seperti ini:
Sangat canggih bukan?
Fitur
Opera memiliki beberapa fitur yang canggih diantaranya
adalah sebagai berikut:
1.   Tumpukan
tab
Anda bisa menumpuk beberapa tab menjadi satu grup tab dan
memisahkan tab yang ditumpuk tadi dengan mudah.

2.   Kolom alamat yang lebih aman
Kolom alamat telah diperbaiki dan sekarang akan
menyembunyikan kompleksitas alamat surat yang panjang. Fitur ini juga akan menyediakan informasi keamanan lebih banyak untuk menjamin keamanan Anda ketika browsing; cukup klik ikon lencana di situs web untuk melihat informasi sekuriti tentang situs yang sedang Anda kunjungi.
3.   Panel surat
Dengan fitur ini memungkinkan anda untuk membuka email
tanpa masuk ke situs email tersebut.
4.   Opera turbo
Dengan fitur ini anda bisa membuka sebuah website dengan
cepat . Cara fitur ini bekerja adalah dengan mengkompres gambar. Kelemahan
fitur ini adalah gambar menjadi pecah dan kualitas rendah.
Dan masih banyak fitur lainnya dengan mengunjungi http://www.opera.com/browser/features/
Download
Untuk download Opera Web Browser versi terbaru dan mengetahui
info terbaru opera bisa mengunjungi website http://www.opera.com/
Nah, itulah review Opera yang bisa saya berikan. Kalau ada
tambahan, saran, atau kritik bisa komentar di bawah ini:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar